Hati-hati!! Berau Masih Rawan Covid-19

Selasa, 21 April 2020 09:21 WITA

NEWSNUSANTARA, Berau – Kepala Dinas Kesehatan Berau, Iswahyudi menegaskan bahwa potensi penambahan pasien positf covid-19 di Bumi Batiwakal masih sangat besar. Hal ini terlihat dari banyaknya rapid diagnostic test (RDT) yang dinyatakan positif.

Sebelumnya, Dinkes telah melakukan RDT kepada jamaah Ijtima kluster Goa. Dari hasil tersebut diperoleh bahwa 23 dinyatakan positif. “Meskipun RDT ini tidak menentukan hasil yang sebenarnya, namun tetap ada potensi pertambahan pasien Covid-19 ini. Kita masih menunggu hasil swab di laboratorium. Dimana saat ini telah kita kirimkan 25 sampel,” jelasnya.

Baca Juga  Bupatu Muharram Meninjau Kesiapan Ruang Isolasi

Baca juga :Positif Covid-19 Kembali Bertambah Tiga

Disampaikan Iswahyudi, pihaknya terus melakuka pemantauan terhadap para jamaah Ijtima kluster Goa ini. Termasuk orang-orang sekitar yang melakukan interaksi. Diharapkan juga masyarakat yang merasa berinteraksi dengan para jamaah ini bisa melakukan pemeriksaan kesehatan ke fasiltas kesehatan terdekat. “Kalau kita lihat, bisa mencapai puluhan orang, karena yang pulang dari Goa ini satu kapal dan mobil yang sama,” ungkapnya.

Baca Juga  Pemda Minta Dua Hari Lagi Seluruh Jalur Transportasi Ditutup Selama 14 Hari

Untuk hasil RDT yang telah diperiksa ini yaitu, Kecamatan BidukBiduk empat orang, Baru Putih satu, Tanjung Redeb empat, Sambaliung tiga, Teluk Bayur dua, Kelay satu, Talisayan tujuh dan Gunung Tabur satu. (SR)

Bagikan:
Berita Terkait