Kenalkan Gemar Makan Ikan Sejak Dini

APRESIASI : Kepala Dinas Perikanan Berau, Tentram Rahayu memberikan apresiasi atas inisiasi yang dilakukan oleh TP PKK Batu Putih dengan menggelar penyuluhan gemar makan ikan.

NEWSNUSANTARA,BERAU – Kementerian Kelautan dan Perikanan saat ini menjalankan program gemar makan ikan. Melalui program ini diharapkan mampu meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) agar lebih unggul dan berdaya saing. Pengenalan ini pun perlu dilakukan sejak dini untuk meningkatkan kecintaan generasi muda terhadap makan ikan.

Seperti yang dilakukan oleh TP PKK Kecamatan Batu Putih. Dengan mengenalkan gemar makan ikan kepada guru dan murid di Batu Putih melalui berbagai perlombaan. Untuk kegiatan lombanya yaitu memasak nugget ikan dan senam dengan peserta guru PAUD Batu Putih dan Biduk Biduk, lomba menyanyi mars gemarikan, baca puisi, fashion show serta penyuluhan gemar ikan oleh Ketua TP PKK Batu Putih, Deviyanti Mudzakir.

Kepala Dinas Perikanan Berau, Tentram Rahayu yang menghadiri kegiatan tersebut memberikan apresiasi kepada TP PKK Batu Putih yang telah menyelenggarakan kegiatan tersebut. Ini juga menjadi bagian dalam memperingati Hari Ikan Nasional. “Kampanye gemar makan ikan ini harus terus digalakkan. Dan langkah ini tepat dengan mengenalkan kepada generasi muda. Sehingga anak-anak mengetahui dan gemar makan ikan sejak dini,” ajaknya.

Ditegaskan bahwa dalam kampanye gemar makan ikan ini, Dinas Perikanan mengajak seluruh elemen masyarakat untuk ikut serta termasuk ibu-ibu PKK. Dengan melakukan kreasi masakan sebagai pilihan menu makanan di keluarganya masing-masing. “Para ibu melakukan inovasi dengan bahan makanan dari ikan kepada keluarganya. Jika ini dilakukan secara rutin tentu kita yakin kecintaan terhadap ikan itu akan bertumbuh,” jelasnya.

 

 

SELAMAT : Pemenang dalam lomba gemar ikan yang dilaksanakan oleh TP PKK Batu Putih.

Sementara Ketua TP PKK Batu Putih, Deviyanti Mudzakir menjelaskan, melalui makan ikan ini bisa menghindari stunting. Dengan kandungan gizi yang cukup tinggi membuat ikan menjadi pilihan dalam menghindari stunting. Ia pun mengajak para kader PKK untuk bisa menghasilkan produk olahan ikan sesuai dengan perkembangan zaman saat ini. “Lakukan kreasi yang disukai oleh anak-anak kita. Sehingga mereka senang untuk makan ikan. Ini sebagai upaya dalam memasyarakatkan makan ikan,” ajaknya. (As5)